0
Akun twitter tukang tipu
Salah satu twitter yang digunakan untuk modus penipuan
Banyak sekali penipuan yang terjadi pada saat ini, entah sebab kemiskinan atau faktor keturunan, saya sendiri kurang mengetahuinya. Beragam modus yang selalu baru, membuat banyak orang menjadi korban penipuan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Salah satunya yaitu modus penjualan akun twitter. 

Seorang yang tidak diketahui identitasnya ini, telah menipu banyak orang dengan pura-pura menjual akun twitter yang mempunyai ribuan follower,  dibanderol dengan harga yang "sangat" miring.

"Jual Akun twitter ini, followers 410.000++ Real Human ( INDONESIA ) pembayaran via Pulsa T-sel Harga = 125 ribu , minat ? Mention ^^"
 
dengan harga yang terjangkau tersebut , setiap orang pasti tergiur. Tanpa berpikir panjang apakah seoarang penjual benar-benar "niat" jualan, atau hanya mau nipu orang. Yaps, melalui artikel ini, saya berharap agar Anda tidak menjadi korban selanjutnya dalam modus penipuan ini.

Kisah nyata dari salah satu korban penipuan ini ~

Setiap hari akun twitter @SemuuaTentangmu membuat tweet yang berjumlah tidak lebih dari 10, kemudian tiap jam mengupdate tweet tentang penjualan akun tersebut. Karena akun itu memiliki 410ribu follower, otomatis banyak yang retweet (menyebarkan penipuan nih). Nah setelah ada yang terperangkap, maka pelaku seolah-olah sangat ramah kepada calon buyer (yang mau ditipu). 

Ketika anda me-mention akun @SemuuaTentangmu, maka Anda akan disuruh melanjutkan transaksi melalui DM. Setelah itu anda akan diajak ngobrol oleh pelaku (dengan tutur kata yang halus, tapi bejat karena ternyata ahli nipu), setelah negosiasi selesai anda akan disuruh mengirim sejumlah pulsa (karena kalo lewat Bank, bingung penipunya) kepada pelaku. Pelaku bilang setelah pulsa terkirim, akun langsung dikirimkan. Nah, tapi naas setelah pulsa terkirim. Lantas dengan cepatnya, pelaku LANGSUNG *capslokjebol*  memblokir twitter anda (selamanya), kemudian nomer pelaku tidak bisa dihubungi selama berjam-jam. Begitulah fakta yang ada. Uniknya lagi, setelah memblokir anda, dia akan terus melakukan modus itu lagi (entah sampai kapan, mungkin sampai dijemput malaikat pencabut nyawa kali).

Nah sobat metazo, ngeri bukan modus penipuan zaman sekarang. Nah sekarang ane kasih tau hal-hal yang perlu ente cermati agar tidak tertipu modus penipuan semacam ini :

- Jangan mudah tergiur dengan penawaran yang tidak jelas
Ketika anda ditawari sebuah twitter dengan follower 400.000 yang dibanderol dengan harga 125K pasti anda tergiur. Namun, cobalah gunakan akal sehat Anda, mana mungkin akun sebesar itu dijual obral, sudah tentu pasti penipuan!

- Teliti si Penjual apakah jelas identitasnya

Dalam kasus ini, seorang yang berada di balik twitter sangat tidak jelas. Karena ia hanya melayani orang melalu DM saja, tidak mau melalui facebook atau media komunikasi lainnya. Orang ini  juga enggan memberikan identitas asli, dan setiap perkataannya hanya berisi kebohongan, misalnya "Maaf tidak bisa melalui Bank, nanti keburu terjual" , "tambah 25K jadi 125K, buat bayar sekolah besok" "Pulsanya mau dijual lagi" dan ucapan manis di tweet lainnya :p

Nah, jika kita ingin agar modus ini berhenti. Pelaku harus berhenti, tapi hal itu tidak mungkin. Pembeli lah yang dapat menghentikan modusi ini. Jika tak ada pembeli maka pelaku juga akan bosan sendiri. Tetap berpikir yang panjang sebelum melakukan, dan berhati-hatilah :)

dibawah ini adalah Twitter penipu ulung. Jangan sampai anda terjebak rayuannya!

Post a Comment Blogger

 
Top